Repository ini dikhususkan untuk para instruktur ILT. Lakukanlah fork jika ingin melakukan perubahan kode dan memberikannya ke para siswa.
Selamat datang di ILT Hands-on Deck!
Repository ini menyimpan seluruh kebutuhan Hands-on demo dalam sesi ILT. Studi kasus yang diangkat dalam Hands-on demo adalah Calm Headphones. Ia adalah aplikasi yang menyediakan layanan untuk meningkatkan produktivitas dan fokus dalam bermeditasi.
Topik Calm Headphones akan selalu digunakan dari satu ILT ke ILT berikutnya. Oleh karena itu, kami pisahkan kemajuan aplikasi dalam branch terpisah.
Berikut adalah daftar topik hands-on yang akan diangkat per ILT.
Pengembangan Calm Headphones Landing Page menggunakan HTML dan CSS. Pengembangan layout-nya yang responsif akan melibatkan Flexible Box Layout atau flexbox.
Berikut gambaran hasil akhirnya.
Anda bisa klik link ini untuk menuju ke branch terkait.
Dalam tahap ini, aplikasi Calm Headphones menjadi interatif dengan menambahkan JavaScript dan DOM manipulation di dalamnya.
Berikut gambaran hasil akhirnya.
Anda bisa klik link ini untuk menuju ke branch terkait.
ILT ini mengangkat topik Asynchronous JavaScript Request atau AJAX. Aplikasi Calm Headphones akan dihubungkan dengan server untuk mendapatkan data dari web server.
Berikut gambaran hasil akhirnya.
Anda bisa klik link ini untuk menuju ke branch terkait.
Untuk meningkatkan pengalaman pengguna, aplikasi Calm Headphones akan menerapkan Progressive Web App (PWA).
Berikut gambaran hasil akhirnya.
Anda bisa klik link ini untuk menuju ke branch terkait.
Potensi bug dan error bisa saja terjadi pada aplikasi apa pun. Oleh karena itu, pengujian aplikasi perlu dilaksanakan dalam tahap pengembangannya. Ada beberapa metode pengujian dan Calm Headphones akan menggunakan cara otomatis atau Automated Testing.
Berikut gambaran hasil akhirnya.
Anda bisa klik link ini untuk menuju ke branch terkait.
......