Hai π Aku Muhammad Abdullah Sa'id!
Saya pemuda yang dibesarkan di Kota Rembang - Jawa Tengah dan sangat tertarik dengan perkembangan teknologi dan informasi.
Saya mulai tertarik dengan dunia pengembangan perangkat lunak mulai dari saya bersekolah Madrasah Tsanawiyah (SMP), pada waktu itu saya hanya iseng-iseng belajar pengembangan Website, mulai dari HTML, CSS dan Javascript dengan sederhana.
Kemudian saya bertekat sungguh-sungguh untuk memperdalam ilmu pengembangan Software dan melanjutkan pendidikan di SMK dan mengambil jurusan Rekayasa Perangkat Lunak, mulai dari situ lah saya mendapat ilmu yang sangat dalam mengenai dunia pengembangan Software.
Waktu SMK, saya juga mendapatkan pengalaman menghadiri seminar, mengikuti lomba dan kompetisi tentang Pengembangan Software, salah satunya adalah Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK Se-Jawa Tengah.
Saat saya menginjak kelas 2 SMK, Saya mulai tertarik untuk mempelajari Pengembangan Aplikasi Mobile, dan disitu saya memilih Flutter dengan bahasa Dart.
Setelah lulus dari SMK saya memberanikan diri untuk mengadu nasib di Ibukota Jakarta pada umur 19 Tahun, dan di Tempat kerja yang saat ini, saya mendapatkan banyak ilmu lebih dalam lagi tentang Dunia Pengembangan Software dan banyak belajar hal-hal baru.
Note: Top languages is only a metric of the languages my public code consists of and doesn't reflect experience or skill level.